Ngalamnews – Senin (18/1/2021) Kapolresta Malang Kota bersama Dandim 0833 Kota Malang melakukan sambang ke kampung tangguh semeru kelurahan sawojajar kota malang, untuk berikan bantuan bagi warga yang terdampak Covid-19.

Kampung Tangguh Semeru Keluraha Sawojajar ini dilengkapi dengan tempat isolasi mandiri bagi warga yang dinyatakan reaktif dan diduga terkena Covid-19.

Kapolresta Malang Kota juga memberikan bantuan berupa sembako untuk warga yang terdampak pandemi, Kota malang masih zona merah untuk itu pesan saya warga untuk selalu stay at home, mengikuti protokol kesehatan, ucap Kapolresta Malang Kota.

Begitu Juga Dandim 0833 Kota Malang berikan himbauan untuk warga jangan lupa selalu memakai masker dan menjaga jarak agar kita terhindar dari penyebaran Covid-19.

Di Kampung Tangguh ini semua ada dan tersedia untuk kebutuhan warga nya semua mandiri dari tim kesehatan yang di latih dari dinas kesehatan kota malang, dan juga ada kelompok yang menangani pasien Covid-19, begitu juga tempat isolasi mandiri yang sudah tersedia.

Harapannya Kampung Tangguh ini dapat menghambat penyebaran Covid-19, untuk itu harus disiplin protokol kesehatan, mari bersama kita menjaga kesehatan kebersihan lingkungan agar kita terhindar dari penyakit dan semoga pandemi ini segera berlalu, ucap Kombespol Leonardus Simarmata.

By Riyadi